Liburan lebaran ini saya dan keluarga menyempatkan diri ber wisata ke curug peuteuy loji karawang. Curug peuteuy ini Berada di gunung loji di bawah kaki gunung sanggabuana. Berada di ketinggian 1000 meter diatas permukaan laut. Maksud hati ingin menuju ke curug cigeuntis namun apa daya waktu yang terbatas sehingga kendaraanpun berbelok mampir ke curug peuteuy, sedangkan untuk ke curug cigeuntis kita harus terus keatas.
Tempat wisata curug peuteuy merupakan salah satu dari tujuh curug / air terjun yang berada di kawasan gunung loji di kabupaten karawang . Waktu tempuh sekitar 2 jam perjalanan dari karawang kota menggunakan mobil ataupun sepeda motor. Jalan yang dilalui lumayan mulus karena sebagian besar sudah dibeton ataupun aspal. Hanya medan jalan yang cukup mendaki sehingga kendaraan yang sehatlah yang bisa sampai keatas tanpa gangguan mesin.
Curug peuteuy memang tidak terlalu tinggi seperti halnya curug cigeuntis. Tinggi curug hanya sekitar 10 meter dengan kolam yang tidak begitu luas. Maklumlah karena curug ini merupakan tingkatan terakhir dari ke tujuh curug yang ada di gunung loji.
Dari tempat parkir kendaraan, kami harus berjalan kaki menuju curug dengan medan mendaki yang lumayan bikin betis keras.
Tetapi disini kami disuguhi pemandangan alami yang menakjubkan. Dengan pepohonan dan banyak batu-batu besar berserakan yang sangat menarik sehingga tak henti-hentinya kamera smartphone ini merekam gambar keluarga yang ingin berphoto dengan background tersebut.
Diperjalanan saya melihat batu besar yang bertumpuk atau biasa disebut batu tumpang.
Agak kedepan sedikit ada dua buah petunjuk arah yang dipaku pada sebatang pohon. Arah ke kanan adalah curug peuteuy sedangkan arah kekiri adalah curug bandung. Mengingat saya kesini bersama keluarga, maka saya putuskan untuk ke berjalan kearah curug peuteuy karena dekat sedangkan curug bandung lebih jauh lagi. Jangan sampai tenaga habis diperjalanan hanya untuk mendaki saja sehingga terlalu lelah untuk dapat bermain air di curug.
Akhirnya setelah beberapa menit sampai juga di curug peuteuy.
Kami istirahat sejenak untuk makan terlebih dahulu agar perut tidak kosong saat bermain air di curug. Semua rasa lelah menghilang setelah berada dicurug peuteuy. Yang ada hanya kegembiraan bersama keluarga.
Kami istirahat sejenak untuk makan terlebih dahulu agar perut tidak kosong saat bermain air di curug. Semua rasa lelah menghilang setelah berada dicurug peuteuy. Yang ada hanya kegembiraan bersama keluarga.
Pemandangan alam yang menakjubkan dan gemuruh air curug peuteuy serta tawa bahagia keluarga menjadikan kami lebih bersyukur terhadap Sang Maha Pencipta.
Saya sangat mengharapkan komentar dari pembaca artikel ini untuk kemajuan blog ini. Berkomentarlah sesuai isi artikel dan bukan spam. EmoticonEmoticon